283 Siswa dan Karyawan Ikuti Serbuan Vaksinasi Kodim Purbalingga

    283 Siswa dan Karyawan Ikuti Serbuan Vaksinasi Kodim Purbalingga
    Sebanyak 283 orang siswa SMK Cendekia Perkasa dan karyawan Kampung Marketer mengikuti serbuan vaksinasi Covid-19 Kodim 0702/Purbalingga dosis ke-2 jenis Sinovac (FOTO: Pendim 0702/Purbalingga)

    PURBALINGGA - Sebanyak 283 orang siswa SMK Cendekia Perkasa dan karyawan Kampung Marketer mengikuti serbuan vaksinasi Covid-19 Kodim 0702/Purbalingga dosis ke-2 jenis Sinovac. Kegiatan diselenggarakan di SMK Cendekia Perkasa Jalan Wali Perkasa Kav 1 Desa Pekiringan, Kecamatan Karangmoncol, Kabupaten Purbalingga, Selasa (26/10/2021). 

    Menurut Siti Maryam salah satu guru di sekolah tersebut, kegiatan vaksinasi ini merupakan lanjutan dari kegiatan vaksinasi dosis ke-1 yang dilaksanakan pada bulan September yang lalu, dalam rangka mempercepat penanganan Covid-19 di wilayah Purbalingga.

    "Siswa antusias divaksin dan lebih terjamin PTM terbatas sejak Senin kemarin, " kata Maryam.

    Sementara Dokter Klinik Pratama Kartika 03/Purbalingga Letda Ckm Dian Wijayanti yang turut menangani vaksinasi ini menuturkan bahwa vaksin ini betujuan untuk memberikan perlindungan agar tidak tertular atau sakit berat akibat Covid-19 dengan cara menimbulkan atau menstimulasi kekebalan spesifik dalam tubuh dengan pemberian vaksin. 

    “Dengan  terciptanya kekebalan kelompok (herd immunity) diharapkan pelaksanaan PTM terbatas di lingkungan sekolah segera dimulai dan masyarakat menjadi lebih produktif dalam menjalankan aktivitas kesehariannya, ” tuturnya menjelaskan. 

    Ia menambahkan dalam pelaksanaannya ada beberapa tahap sebelum dilakukan penyuntikan vaksin Covid-19.

    "Tahap - tahap itu dilakukan karena harus sesuai dengan prosedur pemberian vaksin Covid-19 seperti tahap pendaftaran (registrasi), pemeriksaan kesehatan, pemberian vaksin dan observasi setelah vaksin, " terangnya. 

    Dalam pelaksanaanya semua petugas dan siswa SMK Cendekia Perkasa maupun karyawan Kampung Marketer mematuhi protokol kesehatan. 

    (RP/Pendim 0702/Purbalingga)

    Purbalingga Jawa Tengah
    Ratna Palupi

    Ratna Palupi

    Artikel Sebelumnya

    Kodim Purbalingga Gelar Gladhen Jemparingan

    Artikel Berikutnya

    Sejumlah Perwakilan Ormas Ikuti Silaturahmi...

    Berita terkait